Bahan:
Kacang tanah 100 gram.
Tepung Beras 150 gram.
Santan dari 1/2 bh kelapa 150 cc.
MInyak goreng .
Daun jeruk 5 lbr diiris tipis-tipis.
Bumbu Halus:
Bawang putih 3 bh
Ketumbar 1 sdt.
Garam secukupnya.
Cara membuat:
Kacang tanah ditumbuk sedikit tapi jangan terlalu halus.
Campur tepung dengan santan, tambahkan kacang,bumbu halus, daun jeruk, aduk rata.
Goreng dengan minyak banyak dan api sedang, sesendok demi sesendok, sampai kecoklatan.
Angkat, tirikan.
0 Responses to "Rempeyek Kacang"
Posting Komentar