Bahan :
400 grm udang sedang
1/4 sdt garam
minyak goreng
200 grm mie telor kering
Kaldu :
Kaldu udang
1/2 sdt minyak goreng
1 1/2 sdt garam
150 ml air
Saus :
8 sdm cabe merah halus
5 sdm saus tomat
2 sdt jahe parut
4 siung bawang putih parut
2 sdm daun bawang cincang
1 sdm minyak wijen
1/2 sdt cuka
300 ml air
1 sdm air jeruk nipis
1 sdt garam
1 sdt gula pasir
Pelengkap :
Telor rebus
Jeruk nipis
Daun bawang cincang
Cara membuat :
Lumuri udang dengan garam, biarkan selama 10 menit.
Masukan udang kedalam 1500 ml air, didihkan, rebus selama 10 menit
Angkat dari atas api dan tirikan udangnya
Saring dan ukur kaldunya sebanyak 1200 ml
Campur bahan saus jadi satu, masukan dalam wajan dan masak hingga kental, angkat.
Rebus mie telor dalam air mendidih sampai lunak, angkat dan tiriskan.
Campurkan mie dengan saus, aduk sampai tercampur rata.
Siapkan mangkok saji, bagi mie menjadi 4 bagian sama banyak
Siram dengan kaldu panas, tambahkan udang dan telor rebus.
Sajikan segera dengan ditaburin daun bawang dan seiris jeruk nipis bila suka.
Written on Kamis, 23 April 2009 by My Food Recipe
Mie Udang
Filed Under:
Masakan China,
Mie
0 Comments
Langganan:
Posting Komentar (RSS)
0 Responses to "Mie Udang"
Posting Komentar