Bahan :
1/2 kg ketan
1/2 ekor ayam, suwir-suwir
300 cc santan kental
350 cc santan
daun pisang muda
bumbu :
4 siung bawang putih
4 bh bawang merah
1/2 sdt ketumbar
1/2 sdt jintan
1 cm terasi
2 sdt gula pasir
1 sdt garam
1/2 sdt merica bubuk
3 btr kemiri
3 lbr daun jeruk purut
Cara Membuat :
Cuci ketan, rendam selama 1 jam, kukus sampai 1/2 matang. Aroni dengan 350 cc santan dan 1 sdt garam, kukus hingga matang.
Tuang ke tampah yang telah dilapisi daun pisang, ratakan dan haluskan dengan selembar daun pisang. Kipasi hingga dingin betul, potong-potong persegi panjang.
Ambil selembar daun pisang, letakkan sepotong ketan, isi dengan 1 sdm adonan isi. Gulung supaya tertutup, buat bentuk bulat panjang. Bungkus dengan daun pisang, sematkan dengan lidi.
Lemper ini dapat langsung dimakan atau di panggang sebentar.
Buat isi : haluskan bumbu, kecuali daun jeruk purut. Tuang santan kental, masukkan daging ayamnya dan daun jeruk purut. Didihkan sambil diaduk hingga santannya habis, angkat dan dinginkan.
Untuk 12 buah lemper
Written on Senin, 20 April 2009 by My Food Recipe
Lemper Ayam
Filed Under:
Camilan
0 Comments
Langganan:
Posting Komentar (RSS)
0 Responses to "Lemper Ayam"
Posting Komentar